Letkol Pnb Al Izhar Inosanto Resmi Lepas Jabatan, Tongkat Estafet Kepemimpinan Skadron Udara 7 Beralih ke Letkol Pnb Wibowo Jumeno


Trust3media.com– Pen Sdm. Suasana penuh haru, semangat, dan kebanggaan menyelimuti serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Skadron Udara 7 Wing Udara 8 Lanud R. Suryadi Suryadarma yang menjadi momentum penting dalam perjalanan organisasi TNI Angkatan Udara, khususnya di lingkungan Lanud R. Suryadi Suryadarma (Lanud Sdm), di Apron Skadron Udara 7, Kalijati, Subang, Kamis (3/7/2025).


Komandan Lanud Sdm, Marsma TNI M.R.Y. Fahlefie, S.Sos., psc., dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada Letkol Pnb Al Izar Inosanto atas kepercayaan yang diberikan pimpinan, saya percaya dengan pengalaman yang dimiliki, akan mampu melaksanakan tugas ini dengan baik.



"Jadikan pengalaman sebagai Danskadron Udara 7 ini, dapat dimanfaatkan untuk meraih keberhasilan pada tugas baru nanti. Atas nama keluarga besar Lanud R. Suryadi Suryadarma atas pengabdian, loyalitas, dan dedikasinya selama menjabat sebagai Danskadron Udara 7," ujarnya.


Selanjutnya, dalam kesempatan tersebut Danlanud Sdm juga berharap kepada Letkol Pnb Wibowo Jumeno agar kepercayaan yang diberikan pimpinan adalah suatu kehormatan dan penghargaan yang mengandung tanggung jawab yang tidak ringan.


Pada kesempatan ini pula Danlanud Sdm menaruh optimisme tinggi terhadap kepemimpinan Letkol Pnb Wibowo Jumeno sebagai Danskadron Udara 7 yang baru, seraya menyatakan:

Saya percaya dengan pengalaman penugasan sebelumnya, akan mampu memimpin Skadron Udara 7 dengan baik serta dapat memberikan warna bagi satuan ini," harapnya.


Di akhir sambutannya, Marsma TNI Fahlefie kembali mengapresiasi dedikasi Letkol Pnb Al Izhar Inosanto dan memberi dukungan penuh kepada Letkol Pnb Wibowo Jumeno, "Selamat bertugas di tempat yang baru, Letkol Pnb Izhar. Doa kami menyertai langkahmu. Dan kepada Letkol Pnb Wibowo Jumeno, selamat bergabung dan selamat memimpin Skadron Udara 7 Wing Udara 8 Lanud R. Suryadi Suryadarma," pungkasnya.


Eld(t3m)

Trust3Media Media Online Terpercaya dan Seputar Seni Budaya, Wisata, Kuliner, Peristiwa, Trend Terkini,